
Bantaeng – Babinsa Kelurahan Banyorang, Koramil 1410-03/Tompobulu, Serma Ahmad Sabang, menghadiri kegiatan rapat musyawarah Empo Sipitangarri yang dilaksanakan di Kantor Kelurahan Banyorang, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Bantaeng. Sabtu (23/8/2025)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Plt. Camat Tompobulu, Plt. Lurah Banyorang, para Ketua RW dan RT se-Kelurahan Banyorang, mahasiswa KKN, serta anggota PKK Kelurahan Banyorang. Kehadiran Babinsa dalam rapat ini merupakan wujud dukungan serta partisipasi TNI dalam mendampingi program pembangunan dan kegiatan kemasyarakatan di wilayah binaan.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menekankan pentingnya musyawarah sebagai wadah untuk menyerap aspirasi masyarakat dan merumuskan langkah-langkah bersama dalam memajukan Kelurahan Banyorang. Kehadiran mahasiswa KKN dan anggota PKK juga menjadi penguat sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan unsur pendukung lainnya.
Serma Ahmad Sabang menyampaikan bahwa Babinsa siap mendukung penuh kegiatan positif yang bertujuan untuk membangun kebersamaan, meningkatkan kesejahteraan, serta memperkuat persatuan masyarakat. Kegiatan musyawarah ini juga menjadi ruang silaturahmi antar unsur pemerintah, tokoh masyarakat, dan warga dalam membangun kelurahan secara berkelanjutan.
Rapat musyawarah berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh kekeluargaan. Kehadiran semua unsur diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan menghasilkan keputusan yang bermanfaat bagi masyarakat Banyorang.
(***/Jannah)
